Ditengah pandemi yang kian menjadi, pendidikan tetap berdiri walau setengah mati
Bulan berlalu tahun berganti, esensi pendidikan terombang ambing kesana kemari
Pendidik tak lagi banyak berkutik
Pelajar tak lagi mudah belajar
Pelajaran hidup mejadi inti materi belajar ditengah pandemi
Nasib malang bagi pelajar yang jauh dari perkotaan, tak tersentuh jaringan internet apalagi gadget
Bukan hanya itu, orang tua menjerit saat ekonomi semakin sulit
Bagaimana anak bisa sekolah? Kalau makan esok hari saja tak ada yang diolah
Lihat dan bayangkan nestapa pendidikan akibat wabah merambah
Kesejahteraan pendidik berkurang hingga moral pelajar semakin hilang
Pendidikan akan tetap ada selama nafas masih berhembus
Pendidikan akan tetap berjalan selama tekad masih dikandung badan
Dengan gigih semua bisa diraih
Dengan doa semua bisa menjadi nyata
SELAMAT HARI PENDIDIKAN 2021
Penulis : Naufal
Editor : Finata
Ilustrator: Karisa
0 Komentar